-->

Khasiat Buah Mahoni bagi Kesehatan

Khasiat Buah Mahoni

Seperti yang telah banyak kita jumpai di pinggir-pinggir jalan raya, biasanya disana berdiri sederet pohon mahoni yang fungsinya sebagai penghijauan yang dapat menyejukkan kota. Mahoni merupakan tumbuhan yang berasal dari Hindia Barat dan benua Afrika. Karena pohon ini bisa tumbuh pada tanah yang gersang, maka sangat cocok bila tumbuhan ini ditanam pada pinggir-pinggir jalan raya.   

Di Indonesia, pohon ini sudah dikenal dengan cukup baik karena tumbuhan ini sudah banyak ditanam masyarakat Indonesia sejak zaman penjajahan. Di samping sebagai penghijauan, ternyata kayu dari pohon mahoni juga dapat dimanfaatkan sebagai furniture yang bagus sehingga mempunyai nilai jual yang sangat tinggi. Selain itu, tak ketinggalan pula dengan kulit, getah, daun, serta buah dari mahoni, semua yang terdapat dari pohon mahoni ternyata dapat dimanfaatkan. Sehingga pohon mahoni mulai dibudidayakan di Indonesia sejak dua puluh tahun yang lalu.   

Kulit dari batang pohon mahoni dapat bermanfaat sebagai zat untuk mewarnai pakaian. Warna yang dihasilkan dari kulit pohon mahoni adalah warna kuning. Caranya adalah dengan merebus kain bersama dengan kulit mahoni. Getah pohon mahoni yang biasanya dikenal dengan sebutan blendok, juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan perekat atau lem. Sedangkan daun mahoni bermanfaat sebagai pakan ternak. Meskpipun buah mahoni berasa pahit, ternyata mempunyai khasiat yang luar biasa untuk menyembuhkan beberapa penyakit.  

Pohon Mahoni - Kayu Mahoni
Gambar : Pohon Mahoni

Pohon Mahoni – Pohon dengan banyak kegunaan

Anda tentu sudah banyak yang mengetahui pohon yang dapat tumbuh tinggi dan besar ini. Pohon mahoni bisa tumbuh besar hingga berdiameter kurang lebih 125 cm, dan dapat tumbuh tinggi hingga mencapai 40 meter. Pohon mahoni yang memiliki ciri batang dengan bentuk silinder dan lurus memanjang, mempunyai kulit luar yang warnanya coklat kehitaman dan pada saat tumbuhan ini masih muda, kulit batangnya halus dan berwarna abu-abu. Sejalan dengan pertumbuhannya, kulit ini sedikit demi sedikit berubah warnanya menjadi coklat tua dan sedikit demi sedikit memiliki alur yang kasar. Karena pohon ini dapat tumbuh besar dan tinggi, maka pohon ini baru akan berbunga saat berusia 7 tahun. Bunga dari pohon mahoni berwarna kuning kecoklatan dan berbentuk silindris, benang sarinya melekat pada mahkota bunga, sedangkan kepala putik berwarna kuning kecoklatan. Buah mahoni berbentuk bulat telur, berkulit coklat dan berlekuk lima. Biji dari buah mahoni berbentuk pipih dan berwarna cokelat.  

Mahoni terdiri dari dua jenis, yaitu mahoni yang berdaun lebar dan mahoni yang berdaun kecil. Mahoni yang berdaun lebar( Swietenia Macrophylla King), dapat tumbuh di daerah yang sering tergenang, yang biasanya memiliki curah hujan yang sangat tinggi yaitu berkisar antara 1600 hingga 4000 mm per tahun dan pada daerah dengan ketinggian 0-1000 m diatas permukaan laut. Sedangkan mahoni yang berdaun kecil (Swietenia Mahagoni Jacg), dapat tumbuh didaerah yang kering atau gersang. Pohon mahoni dapat tunbuh besar dan tinggi hingga mencapai ketinggian 30 sampai 40 meter.

Manfaat & Khasiat Buah Mahoni bagi Kesehatan
Gambar : Buah Mahoni

Manfaat & Khasiat Buah Mahoni bagi Kesehatan


Buah mahoni rasanya sangat pahit, tetapi begitu bermanfaat bagi kesehatan. Saat ini buah mahoni dijadikan sebagai bahan dasar vitamin dan obat-obatan alami. Hal ini didasarkan pada penemuan ahli biokimia, yaitu DR. Larry Brookes, pada tahun 1990-an. Pada penemuan ini, dibuatlah ekstak dari flavonoid dan saponin yang terdapat dalam buah mahoni.    

Flavonoid yang terkandung dalam buah mahoni bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah, mengurangi kadar kolesterol, dapat mencegah saluran darah yang tersumbat, mengurangi rasa sakit, mengurangi penimbunan lemak pada dinding pembuluh darah, mengurangi pendarahan, dan sebagai zat antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dalam darah.  

Sedangkan saponin yang terkandung dalam buah mahoni berfungsi untuk meningkatkan system kekebalan tubuh, dapat mencegah penyakit sampar, memperlambat proses pembekuan darah, mengurangi lemak dalam tubuh, memperbaiki kadar gula darah, dan dapat menguatkan fungsi hati.

Buah mahoni memang banyak manfaatnya, yaitu sebagai obat untuk penyembuhan beberapa penyakit. Bagian dari buah mahoni yang dijadikan sebagai obat adalah bijinya. Berikut adalah beberapa penyakit yang dapat diobati menggunakan biji buah mahoni:

Manfaat Biji Mahoni
Gambar : Kumpulan Biji  Buah Mahoni

Hipertensi atau tekanan darah tinggi

Anda dapat mengobati hipertensi dengan memanfaatkan biji buah mahoni yaitu dengan cara menyeduh 8 gram biji buah mahoni dengan dua gelas air panas, lalu biarkan agak dingin dan saring. Seduhan dari biji buah mahoni ini dapat diminum pada pagi dan sore hari masing-masing satu gelas. Atau Anda juga bisa membuat serbuk dari biji buah mahoni. Dengan serbuk dari biji buah mahoni Anda bisa membuat minuman dengan cara menyeduh setengah sendok teh serbuk biji buah mahoni dengan setengah gelas air panas, dan dicampur madu, aduk-aduk dan minumlah.

Biji Mahoni untuk Menurunkan Demam

Anda bisa membuat obat untuk menurunkan demam dengan cara menyeduh setengah sendok teh serbuk biji mahoni dengan seperempat gelas air panas dan dicampur satu sendok makan madu. Aduk-aduk dan minumlah hangat-hangat kuku.

Masuk angin

Masuk angin juga bisa diobati dengan menggunakan serbuk biji mahoni yaitu dengan cara menyeduh setengah sendok teh serbuk biji mahoni dengan seperempat gelas air panas dan dicampur satu sendok makan madu. Aduk-aduk dan siap diminum selagi hangat. 

Khasiat Mahoni untuk Diabetes (kencing manis)

Jika Anda menderita diabetes, Anda bisa memanfaatkan serbuk biji buah mahoni dengan cara menyeduh setengah sendok the biji buah mahoni dengan sepertiga gelas air panas dan ditambahkan satu sendok makan madu. Aduk-aduk dan siap diminum hangat-hangat.


Baca Juga :

1. Khasiat Buah Pace / Mengkudu  yang belum Anda tahu
2. Khasiat Buah Kelengkeng yang sangat Ampuh


Demikianlah manfaat dan khasiat buah mahoni atau lebih tepatnya biji buah mahoni bagi kesehatan. Semoga bermanfaat dan membantu. Jangan lupa juga untuk share informasi ini di sosial media Anda atau silahkan berkomentar jika perlu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel