-->

Cara Mencegah Varises Selama Masa Kehamilan

Masa kehamilan merupakan salah satu faktor terbesar yang dapat mempercepat pembentukan pembuluh darah. Selama kehamilan, kenaikan volume darah dan tekanan dari rahim oleh janin yang tumbuh pada pembuluh vena sebelah kanan (vena cava inferior), kemudian akan menekan pada pembuluh darah kaki. Kondisi ini akan menyulitkan darah untuk kembali dari kaki ke jantung karena melawan gravitasi. Selain itu, ketika hamil volume darah dan hormon progesteron akan meningkatkan sehingga dinding pembuluh darah menjadi kendur dan dapat membebani pembuluh darah. Hal tersebut tentunya dapat menimbulkan varises karena pembuluh darah terlihat menonjol, terasa sakit, dan membengkak. 



Cara mencegah varises
Varises cenderung akan hilang dengan sendirinya selama tiga hingga enam bulan setelah melahirkan. Namun, ada baiknya jika ibu hamil melakukan pencegahan agar tidak mengalami varises selama kehamilan. 

1.    Tidur miring ke kiri

Selama masa kehamilan, ibu hamil dianjurkan untuk tidur dengan posisi miring ke kiri agar terhindar dari varises karena letak vena cava interior ada di sebelah kanan, berbaring ke kiri akan membuat darah lebih leluasa untuk kembali menuju jantung.

2.    Berolahraga

Berolahraga merupakan salah satu cara terbaik untuk meningkatkan sirkulasi darah selama kehamilan. Namun, sebaiknya jangan lakukan olahraga yang berat selama masa kehamilan.

3.    Meninggikan posisi kaki

Meninggikan posisi kaki hingga berada di atas jantung dan duduk setiap tiga jam akan membantu melancarkan sirkulasi darah.

4.    Menjaga berat badan

Terlalu banyak kelebihan berat badan selama kehamilan dapat menyebabkan varises karena kaki telah menopang tubuh yang terlalu berat.

5.    Menghindari sembelit

Sembelit dapat meningkatkan varises dan dapat menyebabkan wasir. Oleh karena itu konsumsilah banyak air putih, mengkonsumsi makanan berserat tinggi dan membatasi asupan garam agar terhindar dari sembelit atau susah buang air besar.

6.    Mengenakan stoking kompresi

Stoking kompresi merupakan jenis stoking yang ketat di bagian pergelangan kaki dan longgar di bagian paha. Menggunakan stoking kompresi berguna untuk memotong sirkulasi darah di bawah lutut sehingga dapat mengembalikan darah kembali ke jantung.

Cara tersebut berguna untuk mencegah terjadinya varises selama masa kehamilan. Jika sudah mengalami varises kompreslah kaki dengan air hangat untuk mereda rasa sakit yang ditimbulkan. (Baca juga: Cara Menghilangkan Bau Kaki Saat Memakai Sepatu Secara Alami)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel