Penyebab Sering Pusing Saat Berdiri
Friday, May 29, 2015
Sebagian besar orang mungkin pernah
mengalami pusing ketika berdiri, hal itu disebabkan oleh tekanan darah dan
faktor lain yang mempengaruhi tekanan darah di dalam tubuh. Semakin tinggi dan
semakin besar aliran darah pada manusia, maka akan semakin tinggi pula tekanan
darahnya. Kemudian, adanya perlawanan atau hambatan di dalam pembuluh darah,
semakin tinggi hambatan di dalam pembuluh darah maka semakin tinggi pula
tekanan darahnya.
Image Source: pixabay.com |
Apabila seseorang sering merasa
pusing ketika berdiri atau setelah duduk, hal tersebut membuktikan bahwa ia
sedang mengalami penurunan tekanan darah atau yang disebut dengan hipotensi
ortostatik. Tekanan darah dalam kondisi ini tentunya dapat mengganggu proses
alami di dalam tubuh yang dapat menetralkan tekanan darah, kondisi tersebut
biasanya disebabkan oleh berbagai hal.
1. Dehidrasi
Dehidrasi
merupakan kondisi dimana tubuh sedang kekurangan cairan, biasanya hal ini
disebabkan oleh demam, muntah, diare setelah melakukan olahraga berat,
kelelahan dan lain sebagainya.
2. Gangguan Jantung
Kondisi
atau keadaan jantung yang terganggu seperti serangan jantung, gagal jantung dan
denyut jantung menjadi rendah dapat membuat sirkulasi dan tekanan darah menjadi
rendah.
3. Penyakit
Diabetes
Penyakit
diabetes merupakan penyakit yang dapat merusak sistem syaraf yang berperan
untuk mengatur tekanan darah.
4. Gangguan Sistem
Syaraf
Ada
beberapa jenis penyakit yang dapat mengganggu kinerja sistem syaraf, seperti
amyloldosis, parkison, dan multiple system artopy yang dapat menyebabkan
jantung tidak bekerja dengan baik.
Rasa pusing saat berdiri juga bisa
disebabkan karena gaya gravitasi membuat darah berkumpul di bagian kaki
sehingga membuat tekanan darah menjadi turun dan sirkulasi darah yang akan
kembali ke jantung semakin sedikit. Selain itu, sel khusus yang terdapat di
samping jantung juga akan menyebabkan pembuluh darah semakin sempit dan dapat
meningkatkan hambatan pada aliran darah dan tekanan darah.
Oleh karena itu sangatlah penting
untuk mengontrol tekanan darah secara berkala
agar dapat menjaga tekanan darah tetap stabil. (Baca juga: Makanan Penyebab Naiknya Asam Lambung)