-->

Khasiat Buah Duku bagi Kesehatan Tubuh

Khasiat buah duku
Siapa sih yang tidak mengenal buah duku?  Duku merupakan buah yang memiliki banyak penggemar. Buah ini mempunyai rasa yang manis namun, jika bijinya tidak sengaja tergigit rasanya berubah menjadi pahit. Menurut sejarahnya, pohon duku berasal dari Asia Tenggara bagian barat yang kemudian banyak dibudidayakan di negara-negara Asia termasuk Indonesia.

Selain enak untuk dikonsumsi, buah duku juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Di dalam 100 gram buahnya diketahui terdapat beberapa kandungan nutrisi seperti, karbohidrat 13 gram, mineral 0,7 gram, kalsium 18 mg, fosfor 9 mg, kalori 7 kkal, zat besi 0,9 gram, protein 1.0 gram, dan lemak 0,2 gram. Di sisi lain, buah ini juga kaya akan kandungan vitamin C, vitamin E dan memiliki sumber nutrisi yang berperan sebagai antioksidan. Setelah mengetahui beberapa kandungan yang terdapat di dalamnya, berikut ini akan dijelaskan mengenai manfaatnya.

Manfaat Buah Duku dan Kandungan Gizinya


1.  Sebagai antioksidan
Kandungan vitamin C yang terdapat di dalam buah duku berperan sebagai antioksidan yang mempunyai fungsi untuk mencegah kerusakan akibat radikal bebas. Antioksidan juga dapat mengurangi adanya kerusakan tubuh yang disebabkan oleh polusi dan zat beracun.

2. Menjaga kesehatan gusi
Kandungan vitamin C yang tinggi berperan aktif untuk menjaga kesehatan gusi serta dapat mencegah gusi mengalami gangguan seperti, gusi berdarah dan gusi bengkak. 

3. Mencegah penuaan dini
Adapun kandungan vitamin C yang merupakan antioksidan berfungsi untuk mencegah penuaan dini. Proses penuaan dini sebenarnya terjadi karena efek radikal bebas, oleh karena itu kandungan vitamin C di dalamnya berperan untuk melindungi molekul penting di dalam tubuh serta dapat mencegah terjadinya kerusakan sel-sel di dalam kulit dan tubuh.

4. Mempercepat pemulihan
Sementara itu, kandungan vitamin C di dalamnya juga berperan untuk menjaga dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga sangat efektif untuk mempercepat proses pemulihan apabila mengalami sakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri, kuman maupun virus.

5. Melancarkan sistem pencernaan
Kandungan serat tinggi di dalam duku bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan dan menjaga kesehatan organ-organ pencernaan.

7. Membantu menurunkan berat badan
Kandungan vitamin C di dalamnya merupakan faktor penting untuk biosintesis molekul kecil seperti protein yang bernama carnitine. Kandungan carnitine berfungsi untuk mengarahkan molekul lemak kepada sel-sel jaringan yang merupakan tempat pembakaran lemak berlangsung, sehingga dapat membantu menurunkan berat badan.

8. Menguatkan gigi
Kandungan fosfor di dalam buah duku berfungsi untuk menguatkan gigi dan menjaga kesehatan gigi.

9. Mengendalikan kadar kolesterol
Selanjutnya, kandungan vitamin C di dalamnya dapat membantu dalam proses metabolisme kolesterol menjadi asam empedu yang memungkinkan mempunyai kadar implikasi untuk tingkat kolesterol darah dan timbulnya penyakit batu empedu.

10. Menjaga kesehatan kulit
Kandungan vitamin E sangat penting bagi kesehatan kulit karena dapat meningkatkan kelembaban kulit, menjaga elastisitas kulit, dan dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV.

Manfaat buah duku bisa didapatkan secara maksimal apabila kita mengkonsumsinya dalam keadaan segar. Kondisi buah duku yang baik ditandai dengan warna yang kuning memiliki tekstur keras dan tidak berair. Selain buahnya, ternyata biji duku menyimpan khasiat. Nggak percaya? Yuk dibaca: Khasiat Tersembunyi Biji Duku yang Belum Banyak yang Tahu

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel