-->

Penyebab Gusi Sering Berdarah Sendiri dan Cara Mengatasinya

Penyebab Gusi Sering Berdarah

Gusi merupakan tempat pertumbuhan gigi yang sering mengalami gangguan akibat sisa makanan. Masalah gangguan gusi salah satunya adalah gusi berdarah. Gusi berdarah merupakan masalah yang sering diabaikan, padahal masalah ini seharusnya tidak dapat disepelekan begitu saja, karena apabila tidak cepat ditangani, malah akan menyebabkan penyakit yang serius.
Penyebab gusi sering berdarah sendiri dan cara mengatasinya
Image Source: pixabay.com

Penyebabnya salah satunya adalah kesalahan pada saat menggosok gigi. Menggosok gigi yang terlalu keras bisa menyebabkan sikat gigi melewati batas gusi sehingga melukai gusi dan timbul peradangan. Selain itu, bisa pula disebabkan karena kurang menjaga kesehatan gigi.

Gusi berdarah yang dibiarkan terus terjadi akan menyebabkan penyakit gingivitis dan perionditis. Gingivitis adalah penyakit kronis yang disebabkan oleh penumpukan plak gigi dari sisa-sisa makanan yang terdapat di dalam sela-sela gigi. Sedangkan, perionditis merupakan penyakit pembusukkan gigi. Gusi berdarah akan menimbulkan masalah mulut dan gigi seperti sakit gigi, gigi berlubang, bau mulut. 

Gejala Penyebab Gusi Berdarah dan Tips Menanganinya


Untuk gejalanya, penderita akan memiliki ciri-ciri gusi menjadi bengkak, berwarna lebih kemerahan serta dengan sendirinya gusi sering mengeluarkan darah.  Mengatasi masalah ini bisa dilakukan dengan memelakukan pemeriksaan rutin ke dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang tepat sesuai dengan kondisi gigi dan gusi. Untuk mengantisipasi agar tidak memperburuk keadaan, bisa dilakukan dengan cara berikut ini :
  1. Memperbanyak mengonsumsi makanan yang mengandung kalsium dan vitamin C. Kandungan tersebut berfungsi untuk memperbaiki kerusakan pada gigi dan dapat menghentikan pendarahan
  2. Hindari kebiasaan merokok dan mengonsumsi alkohol karena kedua kebiasaan tersebut dapat memperparah keadaan gusi dan gigi.
  3. Mengurangi mengonsumi makanan dan minuman yang mengandung gula merupakan cara tepat untuk mengurangi peradangan pada gusi dan mengurangi kerusakan gigi.
  4. Mengontrol pendarahan gusi dengan cara melakukan penekanan langsung pada gusi dengan menggunakan kain kasa yang telah direndam di dalam air es.
  5. Menyikat gigi dengan cara yang benar serta pilihlah sikat gigi yang memiliki tekstur halus supaya tidak merusak email gigi dan melukai gusi.
  6. Menghindari kebiasaan menggunakan tusuk gigi setelah makan.

Untuk mengindari terjadinya pendarahan gusi, sebaiknya tetap menjaga kesehatan gigi dengan cara menggosok gigi minimal dua kali sehari dalam kurun waktu sesudah makan pagi dan sebelum tidur. Selain itu, melakukan pemeriksaan gigi secara berkala yaitu dalam jangka waktu enam bulan sekali. Jangan lupa baca juga: Cara mengatasi bau mulut akibat gigi berlubang dan gusi berdarah

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel